SAT Itu Singkatan Dari Apa

SAT Itu Singkatan Dari Apa? Semua Hal tentang SAT

SAT itu singkatan dari apa ya? SAT merupakan salah satu persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar beasiswa sarjana ke luar negeri. Dengan beasiswa tersebut akan meringankan biaya kuliah serta kehidupan disana.

Apalagi setelah kamu mencari tahu keuntungan apa saja yang didapat ketika berkuliah di luar negeri, namun tidak perlu khawatir untuk mencari beasiswa. Karena sekarang banyak instansi pendidikan yang menawarkan beasiswa ke luar negeri.

Siapa yang tidak mengenal Oxford University dan Cambridge University, universitas terbaik di dunia dengan sistem pengajaran dan fasilitas terbaik. Banyak universitas luar negeri juga menawarkan beasiswa secara penuh.

Mendapatkan Beasiswa dengan Tes SAT

Tes SAT (scholastic aptitude test) merupakan tes masuk yang digunakan oleh perguruan tinggi di Amerika untuk menilai kemampuan bahasa Inggris calon mahasiswa, tidak hanya bahasa Inggris kemampuan matematika pun juga diuji.

Tes ini diselenggarakan oleh lembaga yang berada di Amerika Serikat yaitu College Board. Para pelajar yang telah menyelesaikan pendidikan SMA (sederajat) yang ingin melanjutkan pendidikan di luar negeri sudah mulai mengikuti tes ini. 

Jika TOEFL hanya menguji pembelajaran bahasa Inggris saja, tes SAT lebih lengkap lagi karena SAT juga menguji kesiapan untuk mengikuti perkuliahan di luar negeri. Nilai yang bagus nantinya akan dapat penilaian untuk mendapatkan beasiswa.

Struktur Soal yang Diujikan

Dalam tes SAT kamu akan dihadapkan dua tes utama yakni bahasa Inggris dan matematika. Materi yang akan diujikan terdiri dari beberapa komponen ada reading, writing and language test, mathematics.

1. Reading Test

Soal ini akan berfokus pada pengetahuan yang telah dipelajari sewaktu di SMA, terutama soal yang mendukung keperluan perkuliahan nanti. Banyaknya jumlah soal yakni 52 pilihan ganda dengan durasi waktu 65 menit.

Tes ini akan menguji kamu menjawab pertanyaan berdasarkan informasi dari teks soal dan table. Kamu bisa mengandalkan kemampuan membaca dan juga memahami teks agar dapat skor yang diinginkan.  

Ada 5 bagian yang mencakup:

a.  Sastra dari sebuah karya fiksi.

b.Dokumen resmi Amerika

c. Karya ilmiah yang mengkaji konsep dasar dan perkembangan ilmu bumi, biologi, kimia dan fisika

d.Karya ilmiah yang mengkaji konsep dasar dan perkembangan ilmu bumi, biologi, kimia dan fisika.  

2. Writing and Language

Soal ini pun memakai teks bacaan dan grafik, namun di bagian ini kamu harus membaca lebh teliti dan dapat menemukan kesalahan pada teks soal lalu memperbaikinya. Pada bagian ini terdapat 44 soal pilihan ganda beserta durasi pengerjaan 35 menit.

 Topik yang akan diujikan yaitu karier, sains, humaniora, sejarah dan studio.

a.Berupa narasi yang menggambarkan peristiwa seperti cerita. Bagian ini buka karya fiksi, bisa berupa catatan non fiksi dari suatu peristiwa sejarah.

b. Argumentatif, yaitu mencoba meyakinkan pembaca tentang sesuatu yang berisi keterangan. 

3. Math Test

Pada tes kemampuan matematika akan dibagi menjadi 2 soal antara lain:

a.Menggunakan kalkulator dengan 38 soal dan durasi pengerjaan 55 menit.

b. Tanpa kalkulator dengan 20 soal dan durasi 25 menit.

Bagian yang menggunakan kalkulator umumnya akan lebih sulit dibanding yang tidak, maka dari itu diperbolehkan menggunakan kalkulator. Pada bagian yang tidak menggunakan kalkulator akan diberikan rumus matematika yang mungkin akan terpakai.

Ujian ini dibuat untuk mencerminkan perhitungan matematika yang akan kamu pelajari saat kuliah sarjana di luar negeri nanti. 

Ada empat kategori yang akan diujikan, yaitu:

a.  Heart of Aljabar, soal yang memfokuskan persamaan dan sistem linier. 

b. Problem Solving and Data Analysis, soal pemahaman mengenai literasi kuantitatif.

c. Passport to Advanced Math, pertanyaan yang memerlukan manipulasi pada persamaan kompleks. 

d. Additional Topics in Math, tes tambahan matematika berupa geometri dan trigonometri yang paling relevan dengan persiapan kuliah dan karir.

Kategori soal heart of aljabar merupakan soal yang paling banyak yaitu ada 19 soal, problem solving and data analysis 17 soal, passport to advanced math 16 soal, dan additional topics in math soal.

Penilaian SAT

Pada bagian reading and writing nilai skor akan digabungkan, sementara tes matematika mempunyai penilaian sendiri. Skor untuk masing-masing bagian berkisar 200-800. Total dari keseluruhan skor mencapai 400-1600.

Sebelum mengikuti tes pastikan kamu mengetahui minimal skor dari universitas yang diinginkan, tes ulang bisa dilakukan jika skor tidak mencapai target. Dan tes SAT bukan sebagai pengganti tes bahasa seperti TOEFL dan IELTS, jadi harus tetap mengikuti tes bahasa Inggris untuk memenuhi persyaratan.

Kapan Waktu Terbaik Mempersiapkan Ujian SAT?

Tergantung dari skill bahasa Inggris dan target yang ingin kamu capai, jika memiliki skill bahasa Inggris yang bagus dan tidak memerlukan waktu target yang cepat. Maka waktu persiapan tidak sepanjang jika kamu memerlukan target skor tinggi.

Namun jika kamu menargetkan impian universitas terbaik seperti Oxford University dan Cambridge University harus berusaha lebih untuk mencapai semua itu, mulailah  membuat target pembelajaran. Setelah itu persiapkan materi untuk bahan belajar dan jangan lupa untuk sering berlatih. 

Mulailah dengan menghafal kosakata sejak awal SMA, kemudian berlatih untuk setiap bagian SAT. Namun bisakah mempersiapkan tes SAT secara mandiri? Kamu bisa melakukannya, jika skill bahasa Inggris kamu mencukupi dan disiplin untuk berlatih sendiri.

Cukup banyak materi yang bisa didapat secara online, tapi pastikan kamu telah memiliki dasar bahasa Inggris. Jika tidak sebaiknya kamu mengikuti kursus agar lebih terarah dalam target pembelajaranmu.

Tips Mempersiapkan Diri Menghadapi Tes SAT

Banyak hal yang perlu dipersiapkan saat menghadapi tes SAT. Namun bagaimana sih langkah yang harus dipersiapkan?

1. Ketahui Kekuatan dan Kelemahan

Langkah awal yang bisa kamu lakukan yaitu menilai kemampuan dalam mengerjakan soal seperti memberi batas waktu pengerjaan dan menilainya. Cara ini bisa dilakukan sebelum tes preparation hal ini untuk mengetahui apa yang perlu ditingkatkan.

2. Buat Rencana Belajar dan Patuhi Jadwal Tersebut

Buat jadwal belajar yang realistis berdasarkan kekuatan dan kelemahanmu, skor tujuan. Cobalah menghabiskan jumlah waktu yang konsisten setiap hari sampai hari ujian tiba.

Persiapan SAT yang efektif adalah tentang membentuk kebiasaan dengan menyisihkan jadwal belajar rutin. Kamu bisa meluangkan waktu satu jam setelah pulang sekolah atau melakukan latihan selama 30 menit di pagi dan malam hari.

3. Bandingkan Harga

Tempat kursus satu dan lainnya menetapkan biaya kursus berbeda. Jika ingin memilih SAT tes program maka kenali reputasi lembaga kursus yang bersangkutan seperti apa metode belajar, materi pembelajaran dan fasilitas yang diberikan 

Magna English Preparation merupakan tempat kursus bahasa Inggris yang menyediakan materi untuk persiapan tes SAT. Tidak hanya itu metode belajar yang efektif dan dibimbing dengan pengajar professional. Yuk langsung segera daftarkan dirimu!!

Selengkapnya
Ujian SAT

7 Tips Mempersiapkan Ujian SAT untuk Dapatkan Skor Tinggi, Wajib Coba!

Apakah kamu sedang mempersiapkan ujian SAT? Perlu diketahui, ini adalah ‘SBMPTN-nya’ di luar negeri. Nah, ujian ini juga berlaku bagi kamu yang ingin kuliah di luar negeri, khususnya Amerika Serikat, Kanada, Australia, Inggris, dan universitas yang menerapkan sistem SAT.

SAT atau Scholastic Assesment Test ini menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa ujiannya. Ditambah, terdapat soal-soal dengan komponen berbasis TPS (sama dengan SBMPTN), yakni tes penalaran, verbal, kuantitatif, dan analitik. Jika kamu tidak terbiasa dengan tes psikolastik (SAT), kemungkinan besar kamu mendapat skor rendah. 

Alhasil, kamu tidak lolos pada ujian masuk perguruan tinggi di luar negeri. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang perlu kamu persiapkan dalam menghadapi ujian SAT. Berikut ulasannya!

Macam-Macam Tips Ujian SAT

Buat kamu yang mau sukses menghadapi ujian SAT, tentu ada baiknya untuk cek beberapa tips berikut. Gampang saja, selengkapnya ada sebagai berikut.

1. Tentukan Kelebihan dan Kelemahan Kamu dalam Hadapi Ujian SAT

Setiap orang memiliki kelebihan dan kelemahan, khususnya dalam memasuki ujian SAT. Ujian ini memang berfokus untuk menemukan kelebihan dan kelemahan di bidang akademik tertentu, entah penalaran, kuantitatif, atau analitisnya. 

Nah, cobalah untuk mempelajari berbagai simulasi atau latihan soal SAT. Kamu bisa mencari di internet atau belajar secara komunitas di Magna Education. Nantinya, simulasi tersebut memiliki waktu yang sama dengan ujian SAT. Kamu bisa mengerjakan latihan tersebut sebaik mungkin.

Nantinya, kamu bisa mengecek skor mana yang tertinggi dan terendah di setiap komponen soal yang sudah kamu kerjakan. Itulah cara untuk mengidentifikasi kelebihan dan kelemahan kamu. Jika kamu mendapat skor tinggi pada reading, maka pertahankan dan terus menambah kosakata. Lalu, jika kamu mendapat skor rendah pada math, maka perbaikilah dengan mengerjakan soal-soal matematika sederhana, seperti geometri, aritmatika, dan aljabar.

2. Jangan Terfokus pada Skor Maksimum Ujian SAT Scores

Setiap orang memang menginginkan SAT Scores yang tinggi pada SAT test. Meskipun begitu, hal itu membuat mereka belajar habis-habisan. Padahal, kita bisa menargetkan skor yang terukur dan realistis sesuai kemampuan kita. 

Diketahui, skor maksimum SAT yang bisa kamu dapatkan adalah 1600 dan paling rendahnya adalah 400. Ujian ini juga diindikasi dalam dua komponen terpisah, yaitu reading & writing serta math.  Setiap bagian bernilai 800 poin dengan skor paling rendah adalah 200 poin. 

Perlu diingat, setiap universitas biasanya memiliki skor target yang berbeda-beda. Maka dari itu, kamu bisa menentukan universitas luar negeri pilihan, lalu meriset skor tertinggi SAT di universitas tersebut. Hal itu bisa menjadi KPI kamu untuk mempersiapkan ujian ini. 

3. Sering Membaca Kamus dan Buku Berbahasa Inggris

Meskipun kamu merasa sudah menguasai bahasa inggris, alangkah baiknya kamu menambah wawasan lagi soal bahasa inggris kamu. Hal ini dikarenakan soal SAT  memiliki bahasa yang lebih akademis. Ditambah, ada kewajiban pada peserta ujian SAT untuk menulis sebuah esai. 

Kamu juga harus membaca dan menganalisa secara kritis terhadap suatu bacaan. Hal itulah yang membuat kamu perlu membaca kamus dan buku berbahasa inggris. Buku yang dimaksud adalah buku-buku dengan topik terkini, seperti politik, lingkungan, ekonomi, dan sosial. 

Perlu diingat, kamu harus mencatat setiap kali menemukan kosakata baru pada sebuah buku yang kamu baca. Selain menambah kosakata baru, kemungkinan besar komunikasi bahasa inggris kamu akan meningkat melalui kamus dan buku.

4. Latihan Esai

Sejak SMA/SMP, seringkali kita diminta oleh guru untuk membuat esai. Meskipun terbilang sederhana, banyak peserta ujian SAT yang merasa terjebak di sini. Beberapa hambatan tersebut, seperti stuck idea, kurangnya bacaan, dan sulit mengekspresikan dengan bahasa sendiri. 

Lalu, bagaimana cara melatih esai? Kamu bisa membaca koran, artikel jurnal, dan bahan pustaka yang bersifat akademis. Selain meningkatkan kemampuan membaca, kamu juga bisa menulis esai secara baik dan powerfull. Ditambah, esai bisa meningkatkan kemampuan alami kamu dalam parafrase atau merangkum kembali tanpa menghilangkan maknanya. 

5. Tambah Materi Belajar Kamu

Materi belajar yang dimaksud, seperti modul, buku soal SAT, dan otodidak via YouTube. Ada banyak materi belajar SAT yang dapat menambah wawasan kamu. Untuk mendapatkan persiapan ujian SAT yang berkualitas, kamu bisa mengunjungi laman resmi Magna Education dan berkonsultasi via kontak kami, ya. 

Female High School Teacher Standing By Student Table Teaching Lesson

6. Persiapkan untuk Setiap Komponen Soal

Meskipun kita lemah dan lebih terhadap komponen soal tertentu pada tes SAT, kamu tidak boleh menyepelekan atau mengabaikan komponen soal lainnya. Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan dalam mempersiapkan tes SAT berdasarkan komponen soal.

a. Bagian Reading

  • Disarankan untuk tidak membaca semua bagian atau paragraf bacaan. Perlu diketahui, kamu hanya punya waktu 65 menit untuk ujian SAT bagian reading. Jadi, mulailah dari pertanyaan di SAT, lalu kembali ke bacaan untuk temukan jawabannya.
  • Baca cepat dan ringkaslah untuk dapatkan poin-poin tertentu di setiap paragraf.
  • Menjawab pertanyaan yang lebih mudah terlebih dahulu agar bisa memanajemen waktu ujian lebih baik.

b. Writing

  • Perhatikan tata bahasa, ejaan, dan grammar karena akan memengaruhi nilai atau skor tes SAT kamu.
  • Biasanya terdapat slang, homofon (dua kata dengan pelafalan yang sama, tetapi berbeda makna), klausa, frasa, makna, dan idiom. Jadi, perbanyak kosakata kamu melalui kamus dan buku berbahasa inggris.
  • Jika stuck, tulislah apapun yang ada di benak kamu. Hal ini bisa membuat kamu lebih mudah untuk lanjut ke soal lainnya. Lalu, kamu bisa mendapat waktu ekstra untuk mengecek kembali soal kamu.

c. Math

  • Pastikan kamu membuka soal-soal matematika sejak SMA karena ada beberapa materi yang masuk pada ujian SAT, seperti aljabar, trigonometri, dan geometri. 
  • Diketahui, ada bagian soal yang mengharuskan kamu menggunakan kalkulator dan non-kalkulator. Untuk bagian kalkulator, fokuslah pada perhitungan dengan hasil skala besar. Jika bagian non-kalkulator, kamu harus fokus terhadap soal dengan hasil perhitungan yang kecil. Jangan terbalik!

7. Buat Plan Study Persiapan Ujian SAT

Penting untuk calon mahasiswa yang ingin masuk perguruan tinggi luar negeri untuk membuat rencana belajar atau plan study. Hal ini untuk mengukur kemampuan kamu dalam efektivitas belajar beserta meraih skor tujuan yang ingin kamu dapatkan. 

Rencana belajar dapat membentuk kebiasaan kamu agar rutin dalam belajar. Contohnya, setiap jam 3 – 4 pagi pada Senin – Jumat, kamu menyempatkan untuk latihan soal SAT. Lalu, setiap jam 7-8 malam pada Sabtu – Minggu, kamu menyempatkan untuk kursus dan ikut simulasi SAT di Magna Education. 

Nah, itulah beberapa tips untuk mendapat skor tinggi pada ujian SAT. Pastikan kamu mempraktekkannya pada kehidupan sehari-hari, ya. Cobalah untuk konsisten dalam belajar dan latihan soal SAT karena practice make you perfect. Semangat!

Selengkapnya