Apakah kamu mengetahui tentang tes IELTS? Bagi kamu yang berencana studi ke luar negeri, pastinya akan menghadapi tes ini. Sebagian besar institusi dari luar negeri biasanya menjadikan tes IELTS sebagai salah satu kriteria penerimaan pegawai/mahasiswa baru.
Hal ini wajar karena institusi menggunakan IELTS untuk berbagai kepentingan, salah satunya mengukur kemampuan bahasa inggris peserta. Lalu, seperti apa tes IELTS?
Pengertian Tes IELTS
IELTS atau International English Language Testing System adalah salah satu tes untuk menguji kemampuan bahasa inggris individu secara keseluruhan. Peserta akan diuji secara bahasa inggris dalam segi reading, writing, listening, dan speaking. Dengan aspek yang diukur, tentunya IELTS bukanlah tes sembarangan.
Kamu perlu persiapan yang cukup matang. Ditambah, fungsi IELTS menjadi tolak ukur bagi institusi untuk menerima mahasiswa atau tidak. IELTS juga berguna untuk menguji kemampuan calon pegawai dari perusahaan berskala nasional maupun internasional.
Komponen Tes IELTS
Beberapa komponen tes IELTS yang diujikan adalah sebagai berikut.
Listening
Seperti ujian bahasa inggris lainnya, listening memang tidak pernah lekang oleh zaman. Maka dari itu, IELTS menguji kemampuan listening dalam bahasa inggris kepada pesertanya. Perlu diketahui, kamu akan menghadapi 6 jenis tipe soal yang memiliki keunikan masing-masing, lo.
Tentunya, kamu harus siap menghadapi itu semua. Untuk menghadapinya, cobalah untuk sering mendengarkan podcast, menonton film, atau membaca buku bahasa inggris. Jangan lupa untuk sering melafalkan kosakata bahasa inggris yang menurut kamu sulit.
Diketahui, durasi untuk komponen tes ini berlangsung sekitar 30 menit. Menurut kamu, apakah waktu yang diberikan untuk menghadapi sesi ini cukup singkat?
Reading
Dalam reading, kamu harus menjawab 40 soal IELTS. Yap, jumlah yang cukup banyak untuk menganalisis dan mengambil kesimpulan secara cepat. Ditambah, kamu perlu memindai beberapa bacaan atau teks yang jumlah hurufnya tidak boleh dianggap sepele.
Untuk menghadapinya, kamu tidak harus memindai seluruh bacaan atau kata perkata. Kamu hanya perlu mengambil keyword yang menjadi kunci dari teks tersebut. Tidak lupa kalau kamu juga perlu membaca berbagai jenis bacaan, seperti majalah, koran, komik, atau artikel bahasa inggris.
Diketahui, durasi ujian dalam reading IELTS sekitar 60 menit. Maka, manfaatkan waktu tersebut sebaik mungkin, ya.
Writing
Siapa yang suka menulis? Dalam IELTS, tes writing membutuhkan pemikiran kritis dan analisa mendalam, lo. Jangan heran kalau banyak peserta yang agak tricky menghadapi soal ini. Diketahui, kamu diwajibkan untuk menulis esai deskriptif.
Nantinya, soal akan berisi bagan berupa bagan garis, bagan pai, tabel, peta, dan diagram. Dalam hal ini, kamu harus menulis gagasan atau kata kunci dari bagan tersebut, analisis tren, atau perubahan yang terjadi kedepannya.
Untuk tugas pertama, kamu harus mengerjakan esai sebanyak 150 kata. Pada soal kedua, kamu harus menulis berupa teks diskursif yang berisi opini dengan kesimpulan yang mendalam. Durasi writing test sekitar 60 menit.
Dengan writing ini, kamu perlu latihan dalam menulis bahasa inggris, peka terhadap tren, dan sering membaca laporan data. Apakah kamu siap untuk menghadapi komponen tes ini?
Speaking
Apakah kamu jago dalam public speaking? Mungkin, kamu tidak akan khawatir dalam menghadapi komponen tes ini. Yap, dia adalah speaking test. Sebagian peserta gagal menghadapi speaking ini. Hal ini dikarenakan faktor mental yang gugup dan kemampuan speaking yang kurang diasah.
Diketahui, tes ini berlangsung sekitar 11-14 menit. Untuk mekanismenya, kamu akan berbicara dengan lawan bicara yang memang merupaan penguji tes. Kamu akan berdiskusi dengannya tentang topik yang telah disediakan.
Untuk menghadapinya, kamu harus menguasai tata bahasa atau grammar agar ucapan kamu lebih luwes. Selain itu, kamu harus percaya diri agar ucapan kamu lebih jelas, konsisten, dan kritis. Dengan hal itu, kamu bisa mendapatkan nilai tambah dari penguji tes.
Negara yang Memberlakukan Tes IELTS
Mungkin, kamu akan bertanya, “Negara apa saja yang memberlakukan IELTS?”
Jawaban ini mungkin buat kamu tercengang. Perlu diketahui, IELTS berlaku untuk lebih dari 11.000 organisasi dari 145 negara, WOW! Hal ini tidak heran karena bahasa inggris merupakan standar bahasa internasional.
Ditambah, jika kamu ingin melanjutkan studi ke luar negeri, seperti Amerika Serikat, Selandia Baru, Irlandia, Inggris, dan Afrika Selatan, maka kamu wajib untuk mengikuti tes ini. Hal ini juga berlaku bagi kamu yang melamar pekerjaan di luar negeri baik di lembaga pemerintah atau perusahaan.
Lembaga Penyelenggara Tes IELTS
Apa saja lembaga yang menyediakan tes IELTS? Sebenarnya ada banyak negara yang menyediakan tes ini, salah satunya ada di Indonesia. Berikut lembaga penyelenggara tes IELTS.
- British Council Indonesia
- Cambridge International
- IDP (International Education Specialists) Education
- Sun Education
- Indonesia Australia Language Foundation (IALF)
- Sekolah Global Mandiri
- CIE (Central International Education
- International Test Center (ITC)
- Lembaga Bahasa Universitas Indonesia
- ILP (International Language Programs)
- Pusat Bahasa FIB Unpad
- UPT Bahasa ITB
- LAC Telkom University
- Balai Bahasa UPI
- Dll.
Lalu, kamu berencana untuk ikut tes IELTS dimana, nih?
Biaya Ikut Ujian IELTS
Ada beberapa lembaga penyelenggara yang menetapkan biaya berbeda-beda. Cotnohnya, EF (English First) menetapkan harga tes IELTS berkisar Rp600.000. Lalu, untuk Balai Bahasa UPI, bagi mahasiswanya ditetapkan harga sekitar Rp450.000.
Selanjutnya, IDP Education menetapkan biaya sekitar USD 215 atau sekitar Rp2,9 juta. Untuk IELTS Life Skills, harganya ditetapkan sebesar USD 222 atau sekitar Rp3 juta. Bagi kamu yang mengambil tes di British Council Indonesia (lembaga resmi yang mengurusi IELTS dari Amerika Serikat), kamu perlu merogoh biaya sebesar Rp2,9 juta.
Namun, biaya tersebut disesuaikan dengan tipe tes IELTS sebagai berikut.
IELTS Academic
IELTS ini biasanya diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri. Dalam hal ini, tes menggunakan bahasa inggris yang bersifat akademik.
IELTS General Training
IELTS ini biasanya diperuntukkan bagi pelamar kerja ke perusahaan di negara-negara tertentu. Fugnsi lainnya, IELTS tipe ini juga berfungsi untuk menguji kemampuan individu (pelatihan kerja) dan keperluan persyaratan visa.
Dalam IELTS ini, kamu akan menemukan kosakata yang umum dalam kehidupan sehari-hari dan lingkungan profesional.
Itulah beberapa informasi tentang IELTS. Untuk kamu yang ingin mempelajarinya lebih dalam, Magna English Preparation bisa jadi solusi kamu, nih. Langsung hubungi admin kami di www.magnaeducation.id, ya.