Kuliah di Jerman gratis? bisa banget, terlebih jika itu impianmu sudah lama. Jerman merupakan negara dengan sistem pendidikan yang berkualitas, tidak hanya itu negara ini juga menjadi salah satu pendidikan terkenal bagi kalangan mahasiswa internasional.
Banyak universitas dunia terbaik di Jerman. Konsep inovatif dalam hal pendidikan, fasilitas lengkap dan pendukung lainnya membuat sistem pendidikan Jerman dianggap terbaik.
Kuliah di Jerman Gratis? Kampus Ini Tanpa Biaya Lho
Hampir semua universitas di Jerman menggratiskan biaya kuliah, tidak hanya bagi mahasiswa Jerman kuliah gratis ini juga diperuntukan mahasiswa internasional. Adapun universitas yang menyediakan kuliah gratis di Jerman:
1. Hamburg Media School (HMS)
Universitas yang didirikan tahun 1919 merupakan salah satu universitas terbesar yang ada di Jerman. Universitas yang merupakan gabungan dari beberapa institusi kecil kini sudah menjadi pusat pendidikan dan penelitian yang diakui secara internasional
Hamburg Media School merupakan universitas populer di Jerman, tidak hanya itu pendidikan tinggi inijuga dikenal di tingkat global. Terdapat banyak jurusan yang ada di Hamburg Media School, diantaranya:
- Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Fakultas Hukum
- Fakultas Humaniora
- Fakultas Matematika
- Fakultas Kedokteran
- Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan
- Fakultas Studi Budaya dan Sosial
- Fakultas Teknik
2. Freie Universität Berlin
Universitas ini diakui nomor satu dalam bidang ilmu sains dan humaniora. Hal ini membuat Freie University of Berlin menempati peringkat 6 di Eropa dan 27 di dunia dalam disiplin ilmu. Jenjang yang tersedia di universitas ini mulai dari sarjana hingga doktor.
Terdapat berbagai jurusan yang menarik, antara lain yaitu ilmu politik, ekonomi, sejarah, ilmu komputer, fisika, sastra dan lainnya. Calon mahasiswa memiliki peluang untuk dapat mengejar dan mengembangkan potensi di bidang yang diminati. Banyak keuntungan yang bisa didapat ketika berkuliah disini yaitu:
a. Kualitas Akademik yang Tinggi
Salah satu universitas yang sudah diakui kelebihan akademiknya secara internasional. Perguruan tinggi ini juga menyediakan program studi yang luas serta berkualitas tinggi dalam berbagai disiplin ilmu.
b. Lingkungan Akademik Beragam
Freie Universitat Berlin mampu menarik mahasiswa dari berbagai negara, karena tempat ini mampu menciptakan lingkungan akademik yang menarik. Karena keberagaman budaya, pandangan serta pengalaman dari berbagai sudut pandang.
c. Fasilitas yang Baik
Memiliki fasilitas dan infrastruktur yang terbaru dan lengkap, karena terdapat perpustakaan luas, laboratorium canggih, fasilitas olahraga baik dan masih banyak lagi. Fasilitas ini untuk mendukung proses pembelajaran dan penelitian mahasiswa.
d. Lokasi Strategis
Bertempat di ibukota Berlin yang memiliki pusat budaya, politik dan ekonomi. Menjadikan universitas ini berpeluang untuk magang, kunjungan industri dan jaringan professional. Selain itu, disana biaya hidup juga terjangkau dibanding kota besar di Eropa lainnya.
3. Gottfried Wilhelm Leibniz Universität Hannover (LUH)
Salah satu universitas terbesar dan tertua ilmu pengetahuan dan teknologi di Jerman. Perguruan tinggi ini didirikan pada tahun 1831, terdapat tiga ribu mahasiswa merupakan mahasiswa asing di antara puluhan ribu mahasiswa lokal.
Fakultas yang ada di Leibniz Universitat Hannover ini pun lengkap, terdapat 190 program dan 38 bidang. Universitas merupakan anggota dari TU9, yang merupakan asosiasi dari sembilan institut teknologi terkenal di Jerman.
4. Otto Friedrich Universität Bamberg
Perguruan tinggi ini mengkhususkan pembelajaran humaniora, studi budaya, ilmu sosial , ekonomi dan juga ilmu komputer terapan. Universitas ini dibangun di kota Bamberg yang merupakan kota bersejarah. Bangunan ini dulunya merupakan tempat perguruaan tinggi Jesuit (Teologi).
Selain itu bekas sejarah, ilmu bumi, dan bekas studi komunikasi serta bekas stasiun. Departemen bahasa dan sastra sebagian bertempat di bekas SMA Kaiser – heinrich Departemen Ilmu sosial serta Ekonomi dan Departemen Teknologi Informasi Bisnis dan Ilmu Komputer berada di Feldkirchen Strasse.
Beasiswa Jerman yang Bisa Diikuti
Ada sejumlah beasiswa yang bisa kamu ikuti agar kuliah di Jerman gratis. Pastikan kamu sudah mempersiapkan diri dengan baik sebelum mengikuti beberapa daftar beasiswa berikut.
1. DAAD Scholarship
Program beasiswa magister dan doktor yang dikhususkan untuk pelajar internasional, yang dibiayai oleh pemerintah Jerman. Beasiswa ini merupakan program tidak dipungut biaya mulai dari mendaftar hingga berkuliah disana, banyak benefit yang bisa kamu dapat jika mengikuti program ini.
Berikut merupakan benefit dari beasiswa DAAD Scholarship
- Biaya pendidikan
- Biaya hidup berkisar 934 Euro untuk program pasca sarjana dan 1.200 Euro untuk doktoral
- Dapat tunjangan perjalanan satu kali
- Subsidi biaya tempat tinggal
- Tunjangan bulanan untuk anggota keluarga yang menemani
Adapun persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengikuti beasiswa ini, yaitu:
- Memenuhi nilai akademik, yang telah disyaratkan sesuai jurusan yang didaftar.
- Sudah lulus S1 untuk program pasca sarjana dan telah lulus S2 jika ingin mendaftar program doktor atau S3.
- Lulusan maksimal 6 tahun dari jenjang sebelumnya.
- Mempunyai pengalaman kerja minimal 2 tahun.
- Tidak sedang atau pernah tinggal di Jerman selama lebih 15 bulan, waktu batas pendaftaran.
- Memiliki sertifikat IELTS dengan minimal skor 6, TOEFL PBT 550, TOEFL CBT 213 dan TOEFL iBT minimal 80.
- Jika kamu mendaftar program studi berbahasa Jerman, harus memiliki sertifikat tes kemampuan bahasa Jerman. Adapun nilai minimalnya yaitu B1.
2. Indonesia German Scholarship Programme (IGSP)
Program ini bekerja sama antara pemerintahan Indonesia dan Jerman, beasiswa ini untuk para dosen tetap perguruan tinggi Indonesia. Mereka yang bekerja di lingkungan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan, program ini hanya tersedia program S3 saja.
Batasan umur dalam program ini yaitu 50 tahun dengan memiliki skor TOEFL IBT minimal 80 atau IELTS 6.0. Bagi peserta yang lolos tahapan wawancara, akan mengikuti pelatihan bahasa Jerman selama 3 bulan kurang lebih di Jerman di Goethe Institut Jakarta.
3. SBW Berlin Scholarship
Program ini dikhususkan untuk program sarjana, tujuannya yaitu membantu pelajar internasional yang kurang mampu untuk menggunakan keahlian yang didapat dari studi di Jerman. Penerima program ini dapat memilih seluruh program yang ditawarkan universitas dalam jenjang S1.
Adapun benefit yang didapat pada program beasiswa ini, yaitu:
- Biaya kuliah setara dengan kuliah program studi di Jerman
- Tunjangan hidup bulanan berkisar 450 Euro selama beasiswa
- Mendapatkan tempat tinggal selama berkuliah disana
- Mendapatkan akomodasi penerbangan keberangkatan dan pulang
Persyaratan program beasiswa SBW Berlin Scholarship
- Berusia 18 hingga 30 tahun
- Memiliki visa pelajar aktif selama mengikuti beasiswa
- Belum pernah tinggal di Jerman selama lebih 18 bulan
- Memiliki nilai Jerman rata-rata 2.0
- Tidak ada anggota keluarga yang tinggal di Jerman
Macam-Macam Keuntungan Kuliah di Jerman
Banyak keuntungan yang bisa didapatkan jika kamu belajar di Jerman, selain banyak universitas terbaik di dunia sistem dan lingkungan disana pun bisa membuat kamu menjadi jatuh hati pada negara Jerman. Berikut merupakan keuntungan berkuliah di Jerman:
- Tidak ada biaya kuliah
- Biaya hidup yang rendah
- Pelajar asing diizinkan bekerja paruh waktu
- Lokasi yang strategis
Bisa berbahasa Jerman, merupakan salah satu persyaratan berkuliah disana. Jangan mengurungkan niatmu jika kamu belum bisa berbahasa Jerman, tenang karena kamu hanya perlu belajar dan berlatih dengan giat.
Kamu bisa mengikuti kursus di Magna Education, disana akan diajarkan bahasa Jerman sampai bisa mendapatkan sertifikat untuk persyaratan beasiswa. Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa berbahasa Jerman hingga tinggal disana. Yuk daftarkan dirimu